Selasa, 16 April 2024 Perhatian : Pengambilan berita kabarriau.net harus mencantumkan kabarriau, boleh krN, atau kami akan menuntut sesuai UU No.12 Thn 1997 tentang Hak Cipta
 
Masyarakat petani padi mengharapkan Bulog turun tangan mengatasi harga jual gabah.
PETANI PADI MINTA BULOG ROHIL TURUN AWASI TENGKULAK GABAH
Sabtu, 06 Maret 2021 - 08:13:15 WIB

kabarriau.net - Rohil
Selamat,70 petani padi Serusa kecamatan Bangko kabupaten Rokan Hilir Riau
SHARE
   
 

Bangko

Masyarakat petani padi Kepenghuluan Parit Aman, Serusa dan Serusa Mati kecamatan Bangko Rokan Hilir Riau sejak bulan Februari lalu telah mulai panen padi. Terlihat di sepanjang jalan dimulai dari Parit Aman menuju Sinaboi terlihat masyarakat menjemur padi hasil panen.

Selamat,70 petani Serusa Mati ketika dihubungi Kabar Riau Sabtu, 06/3 mengatakan padi hasil panennya dijual di daerah itu.
Menurut keterangan beliau saat ini harga padi jenis Segudang dan Ir 4200/kg, Sri Kuning 4100/kg dan Ramos 4500/kg.

Menurut keterangan Suyetno,51 petani Kepenghuluan Serusa tanam padi di daerah ini sekali setahun karena kawasan ini tidak memiliki irigasi. Penanaman padi sering dilakukan di sela-sela tanaman sawit yang masih kecil. Jika hanya mengharapkan panen padi tak mencukupi, karena perhektarnya hanya menghasilkan 4 ton padi. Ujarnya.

Di kawasan ini telah juga dibangun Embung di Sidorejo dengan ukuran 15x25 namun tidak mampu digunakan pada saat cuaca panas.
Petani setempat pada saat musim tanam tahun lalu ada yang sampai tiga kali tanam karena musibah banjir.

Mengenai harga jual, Suyetno mengakui harga padi di desanya terbilang murah dibanding daerah lain."bagaimanalah mereka punya modal" sebut beliau.

Masyarakat petani padi setempat mengharapkan Bulog turun tangan mengatasi harga jual gabah petani yang terus dipermainkan para tengkulak, terutama pada saat panen raya seperti ini.

Begitupun Dinas Pertanian Rohil harus lebih tegas menentukan kawasan penanaman padi masyarakat agar tidak semua lahan ditanami sawit.***krN-Efendi Tanjung

(1899) Dibaca

 
Komentar Anda :
 


 
Redaksi | Indeks Berita | RSS | Indeks Iklan Copyright © 2010-2023 by KabarRiau.net. All Rights Reserved